Gowa, Retorika.co.id- Berlangsung di Halaman kantor lurah kalase’rena pelaksanaan kegiatan ramah tamah dalam rangkaian HUT RI yang ke 78 sukses terlaksana, Rabu 30/08/2023 malam.
Acara Ramah tamah dalam rangkaian kegiatan HUT RI yang ke 78 mengambil tema” Membangun Kolaborasi Untuk Mengeratkan Persaudaraan Melalui Semarak HUT RI 78″.
Kegiatan ini disambut antusias masyarakat terbukti masyarakat memadati halaman kantor kalase’rena tempat pelaksanaan kegiatan.
Selain dihadiri masyarakat umum kegiatan ini dihadiri pula oleh seluruh aparat pemerintah dan tokoh masyarakat kelurahan kalase’rena tampak hadir pula camat Bontonompo Muh Syahrir S.Ag M.Si dan Ketua Karang Taruna Kec.Bontonompo Muh. Naim Suro
Kepala kelurahan Kalase’rena Muhammad Zakir S.Sos M.A.P dalam sambutannya mengatakan bahwa pertemuan kita malam ini bukan sebuah kebetulan tapi kita ditakdirkan oleh Allah SWT untuk hadir di sini dalam acara ramah tamah rangkain HUT RI ke 78, kegiatan ini sukses berkat dukungan semua elemen masyarakat, terkhusus kepada adek-adek mahasiswabdan mahasiswi UIN Alauddin Makassar, ibu-ibu majelis taklim, Karang taruna, tokoh masyarakat, RT, RW sekelurahan kalase’rena.
Lebih lanjut Muhammad Zakir mengatakan bahwa kemerdekaan ini bukan hadiah bukan pula kepedulian negara lain tapi kemerdekaan ini bisa diraih berkat perjuangan para pejuang yang rela berkorban baik nyawa maupun harta bendanya.
Selama ini kolaborasi di kelurahan Kalase’rena antar semua elemen masyarakat berjalan dengan baik khususnya aparat pemerintah, tokoh masyarakat serta aparat TNI Babinsa maupun Binmas sehingga Kelurahan Kalase’rena tetap aman-aman saja.
Sementara Camat Bontonompo Muh Syahrir S.Ag M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ramah tamah bertujuan mempertemukan persaudaraan dalam bahasa Makassar “Ampasibuntuluki passari’battangngan” karena tidak ada kekuatan tanpa persatuan” termasuk kegiatan ini tidak akan sukses terlaksana tanpa kebersamaan maka perlu kita berkolaborasi atau bekerja secara bersama bukan secara individual untuk meraih kesuksesan,” tuturnya.(Syarif Lawa)