Makassar, Retorika.co.id – Kepala Sekolah SDI Cambaya 1 Kecamatan Tallo Makassar Hj. Syamsuarni Pawelloi, S.Pd, MM ketika ditemui wartawan di ruang kerjanya mengatakan mulai April 2016 memimpin sekolah ini sampai sekarang Alhamdulillah sudah nampak perubahan dan peningkatan.
Kami meyakini bahwa masih banyak kekurangan, namun kami akan bangun kebersamaan melalui perekat kekeluargaan sehingga dalam memasuki masa pensiun kami ingin ada kesan positif dalam meniti harapan
Dan kami menghimbau pada seluruh guru bahwa perlunya pengembangan dan perhatian dalam proses belajar mengajar sehingga untuk dapat meningkatkan kualitas mutu pendidikan yang menjadi tumpuan harapan untuk kedepan,” harapnya
Selain itu juga dukungan pemerintah maupun masyarakat harus berjalan sesuai apa yang kita harapkan bersama. Selain itu kepsek selama keberadaannya senantiasa memerhatikan sikap dan kepribadian seorang pemimpin.
Membangun kemitraan yang harmonis pada semua mitra kerja, termasuk tamu yang bertandang mencerminkan etika pendidik dan disesuaikan dengan sistem kerja yang dilakukan, sebab dirinya sejak menjadi guru pendidik senantiasa menanamkan etika pada dirinya, sikap sopan santun, sehingga jangan ada indikasi yang kami ajarkan bersama pada setiap orang, Hj Syamsuarni mempunyai sosok yang sederhana, siap untuk dikritik demi untuk kepentingan bersama. (Muh. Ilyas, Hs)